Profil Nusantara


PROFIL SMK NUSANTARA -  MELAWI

Terima kasih kami ucapkan atas kunjungan anda di blog SMK Nusantara Melawi, senang rasanya jika kami dapat mengenalkan SMK Nusatara ini kepada anda.

A.      Latar Belakang
SMK Nusantara Melawi berdiri sejak tahun 2002 hingga sekarang, terletak dikawasn yang mudah dijangkau baik berjalan kaki maupun berkendaraan. Dengan semangat pendidikan untuk mencerdaskan generasi bangsa dan berpatokan akan semboyan SMK se Indonesia “SMK BISA” kami SMK Nusantara Melawi membuka dua jurusan yang sangat diperlukan di dunia kerja saat ini, yaitu Administrasi Perkantoran (AP) dan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), karena kami tahu bahwa dunia kerja saat ini sangat membutuhkan tenaga-tenaga muda yang ahli dan terampil dalam bekerja.

B.      Program Keahlian
1.       Administrasi Perkantoran (AP)
Jurusan ini kami buka berdasarkan pengalaman dan pedoman kami akan dunia bisnis, perdagangan dan perkantoran saat ini khususnya di Kab Melawi, kita tahu bahwa Kab Mlawi adalah kabupaten baru yang perkembangannya sangat pesat sekali dalam ketiga dunia kerja tadi. Oleh karena itu kami SMK Nusatara Melawi berusaha menciptakan tenaga muda yang terampil dan berkualitas dalam bekerja untuk menangani berbagai jenis pekerjaan administrasi perkantoran. Agar kelak para siswa Administrasi Perkantoran (AP) kami dapat diandalkan dan bersaing serta tak kalah layaknya para pekerja dari dunia akademisi juga.
2.       Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)
Dunia komputer dan jaringan adalah sebuah dunia usaha dan lapangan kerja yang sagat menjanjikan saat ini. Kita tahu bahwa teknologi informasi perkembangannya begitu pesat saat ini. Sehingga membutuhkan tenaga-tenaga yang terampil dalam menangani dan mengoperasikannya. Oleh karena itu kami SMK Nusantara Melawi, berupaya menciptakan tenaga-tenaga kerja muda yang terampil dalam teknologi informasi, bukan hanya mengoperasikan komputer tetapi juga ahli dalam jaringan.

C.      Visi dan Misi Sekolah
Visi
Cerdas dalam ilmu, Ahli dalam bekerja dan Bertakwa dalam iman”

Misi
1.       Mendidik siswa agar dapat berprestasi dalam ilmu, berpikir kritis, dan kreatif
2.       Mendidik siswa yang terampil, kreatif dan inovatif  dalam bekerja
3.       Mendidik siswa yang memiliki moral, iman dan takwa pada Tuhan serta jujur dalam bekerja 

Daftar Blog Teman